Nusantara Online

Nusantara Online, sebuah Massively Multiplayer Online Role-Playing Game (MMORPG) karya anak bangsa yang bertemakan sejarah Nusantara pada masa lalu, pada saat kebudayaan dan kerajaan-kerajaan besar di Nusantara turut serta mewarnai perjalanan sejarah dan budaya dunia. MMORPG adalah suatu jenis permainan berbasiskan konsep permainan Role-Playing Game (RPG) yang bisa dimainkan dari berbagai tempat dan waktu oleh banyak pemainan. Sedangkan RPG sendiri adalah suatu jenis permainan dimana pemainnya akan memainkan karakter buatan dan akan menjalankannya untuk mengikuti alur cerita. Dalam RPG, seorang pemain akan bebas mengontrol karakternya untuk mengikuti alur cerita yang disediakan oleh sistem permainan. Dalam RPG, permainan tidak akan selalu mengarah pada satu cerita baku karena pemain akan mengontrol keberjalanan cerita sesuai dengan keinginannya dalam menjalankan karakternya. (Sumber)

Nusantara Online, sudah mencapai tahap akhir. Saat ini game tersebut sedang menjalani 'diet' agar bisa menjangkau lebih banyak pengguna. Dari sisi aplikasi game tersebut sudah tuntas. Hanya saat ini masih membutuhkan komputer dengan spesifikasi cukup tinggi. Ini sedang dibongkar lagi, kira-kira satu bulan sesai, agar bisa jalan di komputer dengan spesifikasi lebih rendah.

Versi yang saat ini sudah selesai, harus dijalankan pada komputer untuk game dengan memori minimal 2GB. Sedangkan idealnya,game itu harus bisa berjalan pada komputer memori 1GB dan prosesor kelas Pentium IV. Butuh waktu sekitar satu bulan untuk game engine Nusantara Online menjalani 'diet' yang dibutuhkan. Rencananya, 'diet' itu akan rampung pada akhir Maret 2010. (Sumber)
Feeds
Make Money Online! Earn $1000s Per Month!
Silahkan berkomentar!
Related Posts